Catat! Ini Tips agar Akun Google Tetap Aktif dan Tidak Dihapus

Hampir sebagian besar orang saat ini menggunakan Google untuk beraktivitas.
Dengan memiliki akun Google, kamu akan menjadi lebih mudah dalam mengakses perangkat smartphone dan beberapa aplikasi di dalamnya. Adapun beberapa aplikasi yang membutuhkan akses Google, yakni meliputi Gmail, Docs, Drive, Meet, Calendar, YouTube, hingga Google Photos.
Umumnya, pengguna smartphone akan menggunakan satu akun Google untuk semua aplikasi. Meskipun selalu menggunakan akun yang sama, namun ada baiknya pengguna memastikan apakah akun tersebut tetap aktif dan tidak dihapus. Pasalnya, baru-baru ini, Google mengumumkan kebijakan baru, yang mana akan mulai menghapus akun yang tidak aktif selama dua tahun untuk melindungi pengguna dari ancaman keamanan, seperti spam, penipuan phishing, hingga peretasan akun oleh hacker.
Selain itu, melansir dari BGR, akun yang jarang digunakan atau tidak aktif cenderung memakai kata sandi lama dan tidak mengatur sistem keamanan autentikasi dua faktor sehingga sangat rentan untuk dibajak. Inilah pentingnya untuk memperbarui kata sandi agar Google tidak menganggap akunmu tidak aktif dan berujung dihapus.
Sementara itu, untuk menghindari masalah tersebut, Google telah membagikan beberapa tips untuk penggunanya memastikan akun Google yang mereka gunakan bisa terus aktif dan tidak terhapus oleh sistem di akhir 2023 nanti. Nah, kira-kira apa saja tipsnya? Berikut tips agar akun Google tetap aktif dan tidak dihapus. Check it out!
Tips agar Akun Google Tetap Aktif dan Tidak Dihapus
- Gunakan akun Google untuk membaca dan mengirim e-mail.
- Gunakan akun Google untuk mengaplikasikan Google Drive secara aktif.
- Gunakan akun Google untuk menonton berbagai macam pilihan video yang ada di YouTube.
- Gunakan akun Google untuk mengunduh aplikasi yang ada di toko aplikasi resmi Google Playstore.
- Gunakan akun Google untuk mengaplikasikan Google Search saat browsing.
- Masuk ke akun Google untuk menggunakan aplikasi pihak ketiga.
Baca Juga:
Anti Ribet! Ini 2 Cara Mudah Tambahkan Font Baru di Google Docs
Mengenal Microsoft Outlook dan Fitur-fiturnya
Bisakah Bikin E-mail Gmail Tanpa Nomor HP? Berikut Caranya
Google juga meminta kepada penggunanya untuk melakukan sign in ke Google Photos setiap dua tahun sekali agar foto atau video yang tersimpan tidak dihapus. Selain itu, sebagaimana yang dilansir dari situs web resminya, Google menjelaskan bahwa penghapusan akun yang tidak aktif hanya berlaku untuk akun Google pribadi dan tidak akan memengaruhi akun untuk organisasi seperti sekolah atau bisnis. Pembaruan kebijakan ini menyelaraskan dengan standar kebijakan industri seputar retensi dan penghapusan akun, serta membatasi jumlah waktu Google menyimpan informasi pribadi penggunanya yang tidak digunakan.
Mengingat ini merupakan kebijakan baru maka Google akan meluncurkannya secara perlahan dan hati-hati, dengan berbagai pemberitahuan sebgaai berikut:
- Meskipun kebijakan tersebut mulai berlaku hari ini, kebijakan tersebut tidak akan langsung memengaruhi pengguna dengan akun yang tidak aktif. Sebab, paling cepat kami (Pihak Google) akan mulai menghapus akun pada Desember 2023.
- Kami (Pihak Google) akan mengambil pendekatan bertahap, dimulai dengan akun yang dibuat dan tidak pernah digunakan lagi.
- Sebelum menghapus akun, kami (Pihak Google) akan mengirimkan beberapa pemberitahuan selama beberapa bulan menjelang penghapusan, baik ke alamat e-mail akun maupun e-mail pemulihan (jika ada).
Sebagai alternatif, agar keamanan akun Google bisa lebih terjamin, kamu dapat mencadangkan akun Google dengan memasukkan e-mail lain untuk pemulihan akun. Namun, jika kamu tidak memiliki e-mail lain, bisa dengan mengunduh dan mengekspor seluruh data di akun Google menggunakan fitur "Takeout". Fitur ini memungkinkan pengguna untuk bisa mengunduh seluruh data agar bisa disimpan dalam bentuk file.
Selain itu, juga ada fitur lain yang bisa dimanfaatkan untuk menonaktifkan akun Google, yakni Inactive Account Manager. Fitur tersebut memungkinkan pengguna untuk menonaktifkan akun Google yang tidak aktif selama 18 bulan atau membagikan data di dalam akun Google ke e-mail lain yang dipercaya.
Nah, Sobat Gadget itulah tadi tips agar akun Google tetap aktif dan tidak dihapus. Pastikan kamu untuk selalu memperbarui kata sandi agar Google tidak menganggap akunmu tidak aktif dan berujung penghapusan aku. Namun, sebelum itu, pastikan kamu menggunakan smartphone yang kompatibel. Kamu bisa mendapatkannya di Planetgadget dengan cara mengunjungi situs web Planetgadget atau dengan mengunduh aplikasinya di App Store atau Play Store. Planetgadget menyediakan beragam jenis dan merek smartphone yang kompatibel dan berkualitas, mulai dari kualitas low-end, mid-end, hingga premium. Kunjungi dan ikuti juga media sosial Planetgadget di @planetgadget.store untuk mendapatkan seputar informasi, tips, dan promo gadget terbaru.
Bagi kamu yang lebih suka datang langsung, silakan kunjungi offline store kami yang berada di beberapa kota di Indonesia.
The information below is required for social login
Buat Akun Baru